Perkembangan Kehamilan Pada Trimester Pertama


Kehamilan trisemester pertama merupakan masa pertumbuhan seorang janin di dalam perut ibu, dimana ibu akan mulai beradaptasi dengan keadaan yang sekarang berubah baik  itu segi fisik atau pun fikiran oleh karena itu di anjurkan seorang ibu itu untuk menjaga kehamilan trisemester pertamanya dengan banyak mendengar saran saran dari dokter, berkonsultasi jika terjadi sesuatu dengan kandungan, mengkonsumsi makanan dan minuman yang seharusnya dan wajib dikonsumsi untuk memmperlancar pertumbuhan anak serta melakukan kegiatan yang baik sehingga dapat memperkuat rahim anda. 

Kehamilan trisemester pertama dapat dilihat dengan menggunakan USG dimana USG bermanfaat untuk memastikan usia kehamilan berdasarkan haid yang di perkirakan oleh ibu yaitu Haid Pertama Haid Terakhir (HPHT). Karena terkadang usia kehamilan yang diperkirakan oleh ibu hamil tersebut tidak sesuai dengan HPHT maka dari itu perlu dilakukannya USG untuk memastikannya usia kehamilan sebenarnya.

Pada kehamilan trimester pertama ini USG berguna untuk mendeteksi jika adanya terjadi kelainan pada kehamilan anda seperti misalnya terjadi missed abortus atau disebut juga keguguran yang tertahan, blighted ovum atau kehamilan tanpa janin, dan kelainan kehamilan lainnya. Maka di kehamilan trisemester pertama ini perlu adanya USG agar annda dapat mengetahui keadaan kehamilan anda. pada awal anda hamil akan dihitung berdasarkan pada saat terakhir anda mengalami haid.



Dimana akan terjadi perubahan fisik dan akan banyak anda alami perubahan tubuh yang drastic pada kehamilan trimester pertama anda. Dan pada periode kehamilan trimester pertama ini merupakan periode yang cepat bagi tumbuh kembang bayi anda yang ada dalam kandungan.

  • Minggu ke – 2
    kehamilan akan terbentuk  struktur dasar berupa susunan saraf.
  • Minggu Ke – 4
    kehamilan anda akan mulai terasa perubahan seperti adanya rasa metal dalam mulut, dan beberapa perubahan lainnya.
  • Minggu Ke -5
    anda akan mengalami gejala-gejala lainnya seperti anda akan haid yaitu terjadinya sakit kepala, kembung, gerah, dan gejala-gejala lainnya. Anda juga akan merasakan keseringan buang air kecil. Selain itu, payudara anda juga akan lebih peka dan juga akan mulai membesar. Dan pada periode ini, embrio sudah dapat dilihat dengan USG.
  • Minggu Ke – 6
    akan terjadi gejala yangsering muncul yaitu mual – mual dan muntah serta terjadi juga Labia Mayor dan Vagina akan mulai bereaksi terhadap peningkatan yang terjadi pada aliran darah dengan perubahan warna menjadi kebiruan. dan pada periode minggu  ke 6 pada kehamilan trisemester pertama ini pembentukan jantung janin sudah mulai berdetak. Begitu juga untuk dada, kepala, dan perut janin akan mulai terbentuk.

  • Minggu Ke -7
    kehamilan trisemester pertama pada minggu ke 7 ini terkadang anda akan muncul gejala sesak nafas dan juga pusing. Kemudian pada payudara akan mulai muncul beberapa benjolan kecil dan sekitar area puting susu anda  akan berubah warna menjadi lebih tua. Didalam periode ini janin akan mulai terbentuk dimana akan ada tempat tumbuhnya jari kaki dan tangan sang bayi.
  • Minggu Ke – 8
    vagina anda mengalami perubahan diimana akan mulai keluarnya cairan bening, putih dan tidak berbau dari vagina anda dan pada rambut anda juga akan mulai ada perubahan yaitu rambut akan mulai sulit untuk ditata. Pada periode ini keadaan janin sudah terlihat jelas sendi – sendi utama seperti pinggul dan pundak juga sudah mulai terlihat. Begitu juga untuk organ dalam yang terbentuk, dimana semua organ dalam sudah berada pada posisi yang seharusnya.

  •  Pada Minggu Ke – 9
    anda akan mengalami perubahan pada kulit dan gusi, dimana gusi anda pun mulai melunak. Begitu juga kelenjar tiroid (Gondok) pada bagian depan leher juga mulai mengalami pembesaran. Pada periode ini janin mulai kelihatan pembentukannya pada bagian hidung dan mulut serta kedua lengan juga tumbuh dengan cepat.
                                                                                                                      
Setiap minggunya akan terjadi perubahan baik ibu maupun janin,maka dari itu atasi perubahan anda dan tetap jaga kehamilan anda.


Perkembangan Kehamilan Pada Trimester Pertama Perkembangan Kehamilan Pada Trimester Pertama Reviewed by Unknown on 00.42.00 Rating: 5

1 komentar:

  1. Bagi anda calon ibu, memang penting sekali untuk memperhatikan perkembangan janin di setiap trimester kehamilan. Dengan begitu anda menjadi tahu bagaimana kondisi si kecil saat dikandungan. Dan saran dari saya, jangan lupa melakukan pemeriksaan setiap bulannya ke dokter kandungan untuk memantau perkembangan sang bayi.

    BalasHapus

Dapatkan Penawaran Toyota Agya Terbaik Disini

Dapatkan Penawaran Toyota Agya Terbaik Disini
Toyota Agya Murah
Diberdayakan oleh Blogger.